Minggu, 23 Juni 2013

Narkoba Hanya Akan Menghancurkan Hidupmu

Pergaulan bebas yang sekarang ini menjadi tren bagi para remaja  di zaman yang tidak menganal norma dan aturan memang sudah menjadi  gaya hidup yang salah. Sebenarnya mereka melakukan hal tersebut hanyalah ingin mencari jati diri yang pas bagi mereka pencarian jati diri itu pun kadang  di lakukan dengan coba-coba walaupun sering terjadi kesalahan. Mereka ingin menunjukan ke eksistensi mereka menunjukan bahwa mereka ada dan ingin di akui oleh orang banyak sering kali remaja untuk menggapai hal tersebut dengan cara-cara yang tidak benar dengan minum-minuman keras ,obat-obat terlarang yang mereka anggap mampu meningkatkan eksistensinya di kalangan remaja tersebut.

Dari hasil pembicaraan saya dengan pecandu narkoba di sela-sela perbincangan kami dia mengaku bahwa dia menggunakan narkotika karna jenuh dengan kehidupan dia sendiri. Frustasi dengan kenyataan hidup hingga mereka mencari kesenangan sesaat dengan cara memakai narkoba sebagai penghilang rasa frustasi mereka bukan mencari cara untuk menyelesaikan masalah yang mereka hadapi.

Sebenarnya faktor lingkungan juga sangat mempengaruhi selain dari faktor individu itu sendiri penyebab penggunaan narkotika. Seringkali lingkungan yang kurang kondusif mempengaruhi individu untuk memakai narkotika dari sekedar ikut-ikutan dan akhirnya menjadi pecandu berat hingga tidak mampu lepas dari bahan terlarang tersebut.


Sangat miris memang dengan kenyataan di bangsa ini yang mengaku mempunyai norma tetapi tidak menjalankan norma-norma tersebut malah membuat bangsa ini hancur dengan penyalah gunaan narkotika. Seharusnya kita sadar diri bahwa sesuatu yang tidak baik/terlarang juga akan memberikan hasil tidak baik pula. Apaka kalian tega merusak diri anda sendiri secara perlahan sampai anda akan menghancurkan masa depan anda dan impian-impian anda yang susah-susah anda bangun hanya dengan kesenangan sesaat. Bila anda cinta sayang diri anda sendiri, anda cinta  denganorang-orang yang dekat dengan anda maka jauhilah barang yang akan menghancurkannmu dan kehilangan orang-orang yang anda sayangi. Katakan pada diri anda “say no to drug”.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar sob dengan senag hati saya akan membalas. :)

Search

Copyright © 2012 MATERI NEWS All Right Reserved